Selasa, 18 Desember 2012

Penjaga Kita yang Setia

Shallom guys,, ada sebuah kesaksian sederhana. Malam itu ada seorang teman baru saja mengikuti ibadah di lingkungan. Dia tergolong orang yang rajin melayani di ibadah-ibadah raya gereja.

Malam itu, sepulang dari ibadah, ia bersama temannya mengunjungi salah satu pertokoanyang lumayan ramai apalagi di depan ada tulisan “bebas parkir”. Meraka berdua sangat menikmati saat-saat berbelanja di dalam. Ketika akan pulang, mereka tak menemukan kunci motor. Mereka berpikir mungkin terjatuh di dalam.

Saat kembali mengecek motor, ternyata kunci itu masih terpasang pada jok bagian belakang. Mereka tertegun bukan karena kelalaian, akan tetapi motor dan kuncinya masih ada, padahal tempat begitu ramai tanpa ada tukang parkir yang memantau kendaraan yang terparkir.

Allah sangat memperhatikan hal-hal terkecil dalam kehidupan kita. Dan Allah tidak akan membiarkan orang lain mengambilnya dari kita. Bila kita bersungguh-sungguh untuk menjaga hubungan kita dengan Tuhan, maka Tuhan juga akan sungguh-sungguh menjaga kita sampai hal terkecil sekalipun.

Orang-orang benar diselamatkan oleh TUHAN; Ia adalah tempat perlindungan mereka pada waktu kesesakan;

Mazmur 37:39

thanks to : renungan harian kristen

Jesus Bless you all!!! Nah, bagi yang mau ketemu Tuhan langsung tapi bingung gimana caranya... DATANG KE KAPEL TIBERIAS CINERE, setiap SABTU jam 17.00, TUHAN YESUS pasti hadir ditengah-tengah kita :D don't miss it!!!!!! See you there ;)

Nantikan postingan berikutnya ya :D 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar